Profil


Berdirinya Panti Asuhan Miftahunnajah sebenarnya tidak dapat dipisahkan dari keprihatinan para pendiri Panti Asuhan Miftahunnajah terhadap keadaan sebagian generasi yang mengalami yaitm, piyatu dan tidak mampu untuk menghadapi kehidupan yang dari waktu ke waktu mengalami situasi yang memprihatinkan. Awalnya dari mengetahui keprihatinan terhadap beberapa orang yang tidak mampu untuk sekolah karena tidak mampu biaya hidup dan sekolah. Juga melihat di KR ( koran Kedaulatan Rakyat) yang menulis keinginan 4 anak untuk melanjutkan sekolah namun tidak mampu biaya hidup dan sekolah. Akhirnya dengan tekat bulat mengangkat mereka sebagai anak asuh dan agar melih dapat menolong banyak orang lainnya yang senasib dengan mereka maka kemudian diupayakan untuk dilembagakan. Dengan dilembagakan maka akan banyak orang yang peduli dengan mereka dan dapat lebih banyak yang dapat ditolong lagi.  Kemudian disepakati dengan nama Panti asuhan Miftahunnajah.

Panti Asuhan Miftahunnajah berdiri pada tanggal 15 juli 2008. Berpusat di dusun Wonocatur, Banguntapan, kecamatan Banguntapan, kabupaten Bantul.Provinsi D.I.Yogyakarta

LANDASAN:
Panti Asuhan Miftahunnajah berlandaskan UUD 1945 dan Pancasila sebagai filosofi kebangsaan. Dengan landasan tersebut di atas Panti Asuhan Miftahunnajah memiliki cita-cita mulia ingin mengentaskan sebanyak-banyaknya sebagian masyarakat dari kemiskinan dan keterbelakangan yang mampu memberikan andil ke dalam melanjutkan perjuangan para pendiri negara tercinta Republik Indonesia.

MAKSUD DAN TUJUAN DIDIRIKAN PANTI ASUHAN MIFTAHUNNAJAH :
1.    Memberikqn santunan kepada yatim piyatu, anak-anak terlantar, pembinaan dan pengelolaan, menyediakan tempat tinggal berikut seluruh kebutuhan hidupnya( asrama, makan, pakaian, kesehatan) pendidikan ketrampilan bagi anak yatim piyatu dan anak terlantar, kesemuanya dengan sarana dan prasarananya, menuju pada kemandiriannya yang bertanggungajaawab.
2.    Mengatasi dan memantapkan proses penanganan anak remaja bermasalah sosial, penyimpangan perilaku sosial untuk mencapai pembinaan dan pemulihansecara tuntas sehingga mereka mampu melaksanakan fungsi sosialnya secara baik jasmani dan rohaninya dalam kehidupan masyarakat sehari-hari.

PROGRAM- PROGRAM PANTI ASUHAN MIFTAHUNNAJAH:
1.      Mendirikan dan menyelenggarakan atau pengelolaan asrama-asrama bagi anak-anak terlanatar, dan yatim piyatu.
2.      Bekerjasama dengan sekolah-sekolah untuk pendidikan sekolah
3.      Bekerjasama dengan pondok pesantren untuk pengelolaan amal ibadah dan keagamaan
4.      Bekerjasama dengan lembaga-lembaga sosial untuk menunjang operasional Panti Asuhan Miftahunnajah

PELAKSANAAN PEMBINAANNYA DENGAN EMPAT PILAR UTAMA, YAITU:
1.      Pembinaan Pendidikan (agar sekolah  SLTP/ SLTA)
2.      Pembinaan Ketrampilan.Penguasaan bahasa (Bahasa Indonesia, Arab, jawa  dan Bahasa Inggris)
3.      Pembinaan  Budi pekerti  luhur / Akhlaqul Karimah
4.      Pembinaan Kewirausahaan dan Penguasaan IT (Informasi Teknologi)

            Dari empat pilar itulah kami berharap mampu menjadi pengusaha yang tangguh dengan dasar prinsip Islam. Berani bersaing di tingkat lokal, nasional, maupun internasional dengan bekal penguasaan IT, bahasa dan tentu keyakinan yang mantap.
             
            Inilah langkah nyata yang sudah kami mulai, namun hal ini masih sangat panjang jalan yang kita tempuh banyak bukit yang akan kita daki bayak liku yang kita lewati. Dengan pertolongan A llah SWT  semua jalan, bukit dan liku dapat dilalui dengan harapan ridho Ilahi selalu menyertai perjalan kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar